Kejari Belu Gelar Vaksinasi Massal Sambut Hari Bhakti Adhyaksa ke-61

oleh -67 views

Atambua,PatriotBatas.com-Dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 yang jatuh pada tanggal 22 Juli 2021, Kejaksaan Negeri (Kejari) Belu menggelar Vaksinasi massal Covid-19.

Kegiatan vaksinasi massal bagi warga di wilayah Kelurahan Fatukbot dan sekitarnya bertempat di Rusunawa Kejari Belu wilayah Timor Barat perbatasan RI-RDTL, Kamis pagi (15/7).

Menurut Kajari Belu, Alfonsius Loe Mau, target vaksinasi yang disediakan berjumlah 200 orang sesuai dengan ketersediaan vaksin atas kerjasama Kejari Belu dengan Dinas Kesehatan Belu serta Puskesmas Atambua Selatan.

Dijelaskan, sebelum menerima vaksin, warga terlebih dahulu mengikuti screening oleh Tim medis. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kekebalan tubuh bagi masyarakat terhadap virus corona dan mencegah penyebaran virus corona.

“Kegiatan ini juga mendukung program pemerintah utk mempercepat tercapainya target 70 % masyarakat yang di vaksin. Untuk vaksin kedua akan dilaksanakan bulan depan sekitar tanggal 13 Agustus,” terang Alfonsius.

Menurut dia, kegiatan yang dilaksanakan hari ini merupakan rangkaian kegiatan bakti sosial dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 yang jatuh pada tanggal 22 Juli mendatang.

Kajari Belu menuturkan, dalam baksos Kejari Belu melakukan berapa kegiatan yakni donor darah, pembagian ratusan pakaian layak pakai dan 160 paket sembako bagi warga dampak Seroja di Desa Tasain kemarin.

google.com, pub-2294605306840270, DIRECT, f08c47fec0942fa0 google.com, pub-2294605306840270, DIRECT, f08c47fec0942fa0

“Hari ini kita laksanakan baksos Vaksinasi massal dengan target 200 orang sesuai ketersediaan di Pemkab. Tujuan vaksinasi untuk mencegah terjadinya penyebaran virus corona di wilayah Belu,” ujar Alfons.

Lanjut dia, antusias warga sangat tinggi oleh karena itu warga yang akan menerima vaksin tetap patuhi prokes, jaga jarak, pakai masker.
Kita harap supaya Covid-19 cepat teratasi dengan salah satu cara Vaksinasi memberikan kekebalan tubuh bagi warga.

Alfonsius menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah mengikuti vaksin massal ini. Terimakasih juga kepada Pemda Belu yang telah mendukung kegiatan ini dengan menyiapkan vaksin dan tenaga medis.

“Semoga kegiatan ini bermanfaat dan memberikan perlindungan kesehatan kepada masyarakat,” tutup dia. (yb_paTas)

No More Posts Available.

No more pages to load.